Friday, 26 August 2016

Dengarkan Cerita Ibumu

Tahukah kalian, seorang ibu itu sangat dan sangat menyayangi kalian sebagai seorang anak. Ibu yang mengandung selama 9bulan 10hari dan melahirkan kalian dengan susah payah bahkan penuh perjuangan itu tanpa kalian sadari sangat suka bercerita entah apapun itu. Bahkan selagi kalian masih dikandungan, ibu selalu bercerita, menyanyikan lagu favoritnya tanpa kenal lelah. Setelah kalian lahir dan dapat mendengarkan ibu kalian cerita, ibu selalu ingin mengungkapkan betapa bahagianya ibu telah melahirkan kalian.  

Ibu adalah seorang pendengar yang baik, yang selalu siap mendengarkan apa saja yang kalian ceritakan, baik itu cerita yang menggembirakan bahkan yang menyedihkan sekalipun, kapanpun dan dimanapun. Banyak dari kalian yang tidak sadar Ibu tidak selamanya muda, dan kalian tidak selamanya kecil. Semakin beranjaknya kalian, ibu selalu menjadi yang terbaik dibandingkan manusia yang hidup didunia ini, Bahkan Super Hero sekalipun. Dan semakin tua ibu kalian, ia hanya menginginkan satu hal kepada seorang anaknya, yaitu mendengarkan ceritanya, bahkan yang menurut kalian tidak penting dan tidak ada hubungannya dengan kejadian saat itu. Ibu selalu mencari topik untuk diceritakan kepada kalian para anak untuk mendengarkan ceritanya. Ibu tidak menginginkan dirinya bahagia, ia hanya ingin kalian sebagai anak hidup bahagia dan menceritakannya kepada ibu kalian. 

Jadi dengan kalian mendengarkan ibu kalian bercerita, merupakan bagian hal terindah dalam hidupnya.

Sumber Gambar: https://goresanfarida.files.wordpress.com/2015/12/kartun-ibu-dan-anak-laki-640x393.jpg

0 comments:

Post a Comment